Empat (4) Mahasiswa Teknik Industri UMS yang terdiri dari 3 angkatan, yaitu Tigo Nanda Novanda (Angkatan 2011), Eko Dwi Muttaqin dan Claudia Chindy Clarasati (Angkatan 2012), serta Rinda Rizky Syafira (Angkatan 2013) melalui Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) berhasil lolos pendaan DIKTI periode 2015. Produk yang mereka usung adalah Piemirsa (Pie Intip Rasa-rasa), Eko selaku ketua kelompok menuturkan latar belakang produk yang mereka usung adalah bagaimana menjaga eksistensi makanan lokal dengan cara mengkombinasikan dengan lain, produk intip mereka seperti intip pada umumnya, namun dengan inovasi pemberian topping bermacam rasa inovasi tersebut mengadopsi seperti makan-makanan barat.
Persiapan yang mereka lakukan lebih kurang 1 bulan sebelum penutupan tahap seleksi proposal 6 Juni 2015. 2 hari kemudian tepat tanggal 8 Juni 2015 dinyatakan lolos tahap seleksi, dan langsung memasuki tahap presentasi untuk verifikasi dan kelayakan usaha. Eko dkk berhasil berhasil masuk dalam 60 proposal terbaik dari 356 proposal yang masuk ke DIKTI melalui kopertis IV Jawa Tengah. Selang 1 hari setelah presentasi yang diwakili oleh ketua kelompok, 9 Juni 2015 dinyatakan layak untuk didanai oleh DIKTI. Kelompok yang usahanya layak didanai berhak mengikuti pelatihan (workshop) yang diadakan tanggal 11 s/d 13 Juni 2015, dalam pelatihan tersebut dijelaskan bagaimana PMW mereka take an action atau dapat berjalan.
Eko dwi selaku ketua kelompok menyampaikan dalam presentasi kelayakan usaha, trik mereka adalah tidak boleh ada biaya peralatan, seperti membeli alat, mesin, dll yang berkenaan dengan peralatan yang digunakan, itu merupakan bagian dari penilaian dewan penguji. Terdapat monev (monitoring and evaluation) yang nanti akan mereka tempuh sebagai tahap pengembangan bisnis mereka. Eko juga menyampaikan bahwa kunci keberhasilan masuknya proposal nya kali ini adalah menyesuaikan format proposal dengan panduan yang telah ditentukan, selain itu hal-hal mengenai kelengkapan administrasi juga harus diperhatikan seperti cap logo universitas dan tanda tangan yang dibutuhkan.
Bapak Muchlison Anis,ST., MT. selaku salah satu dosen kewirausahaan TI UMS mengatakan bahwa menanamkan jiwa Enterpreneurship memang merupakan salah satu output yang diharapkan dari beberapa matakuliah TI UMS saat ini, bahkan secara pribadi beliau mengaharapkan bahwa lulusan Teknik Industri nantinya menjadi seorang wirausahawan, oleh karenanya beliau sangat mengapresiasi para mahasiswa yang mempunyai keinginan mengasah jiwa Enterpreneurshipseperti mengikuti event-event lomba seperti Program Mahasiawa Wirausaha saat ini.