Program Magang kerjasama dengan Carfix

Kerjasama Prodi Teknik Industri, Sekolah Vokasi, dan Carfix

Program Studi Teknik Industri FT UMS bekerjasama dengan Sekolah Vokasi UMS & Carfix, membuka program keminatan di bidang Manajemen Perbengkelan. Kesempatan ini terbuka khusus untuk mahasiswa Teknik Industri FT UMS yang memenuhi syarat, hanya untuk kuota 20 mahasiswa.

Keuntungan:

  1. Tempat dan objek Kerja Praktek/Magang di Carfix.
  2. Objek penelitian untuk Tugas Akhir di Carfix.
  3. Mendapat materi khusus Manajemen Perbengkelan (diakui dan dikonversikan dengan MK Pilihan di kurikulum Teknik Industri FT UMS*).
  4. Mendapatkan ilmu dan pengalaman langsung OJT/magang selama 3 bulan di bengkel Carfix.
  5. Mendapatkan sertifikat keahlian kepala Bengkel (Manajemen Perbengkelan) dari Carfix/Sekolah Vokasi UMS, sebagai keahlian lebih dari sarjana S1 Teknik Industri.
  6. Mendapatkan kesempatan lulus langsung kerja, sebagai Kepala Bengkel atau Service Advisor di Carfix (melalui tahap seleksi secara khusus/prioritas).

Syarat khusus untuk mahasiswa Teknik Industri FT UMS:

  1. Masih aktif sebagai Mahasiswa Teknik Industri FT UMS.
  2. Sudah memperoleh minimal 114 sks pada semester genap 2018/2019.
  3. Tidak mempunyai kewajiban tanggungan untuk mengulang MK Wajib Teknik Industri FT UMS di bawah semester 7**.
  4. Berusaha dan bersedia untuk segera lulus setelah mengambil pogram ini (maksimal 2 semester).
  5. Bersedia untuk penempatan kerja sebagai Kepala Bengkel atau Service Advisor di Carfix.

Secara khusus program ini lebih tepat untuk Mahasiswa Teknik Industri FT UMS terutama Semester 6 (Angkatan 2016 atau sebelumnya), dan khususnya yang belum mendapatkan tempat KP, atau yang berminat untuk berkarir di Manajemen Perbengkelan.

*) Materi Khusus Program Manajemen Perbengkelan (Kepala Bengkel):

  1. Workshop Operation (8 hari)
  2. Spare parts (2 hari)
  3. Customer Retension Activity (4 hari)
  4. Kaizen (4 hari)

Total 18 hari
@7 jam/hari, dan dilaksanakan dalam sistem Blok.
Materi tersebut akan dikonversikan ke dalam 4 MK Pilihan Keahlian Teknik Industri FT UMS.

Sehingga mahasiswa yang mengambil progam ini diwajibkan mengambil MK sebagai berikut di KRS semester gasal dan genap 2019/2020 (dalam 2 semester):

  • KP (2 sks)
  • Usulan Penelitian (2 sks)
  • Tugas Akhir (4 sks)
  • MK Pilihan 1 (3 sks)
  • MK Pilihan 2 (3 sks)
  • MK Pilihan 3 (3 sks)
  • MK Pilihan 4 (3 sks)

Total 20 sks
Selain MK Wajib di semester 7&8

**) Tidak boleh mempunyai tanggungan mengulang MK Wajib di bawah semester 7.
Hal ini karena syarat kelulusan S1 Teknik Industri FT UMS adalah IPK >=2,0 dan maksimum nilai D =< 14 sks, serta tidak boleh ada nilai D untuk MKDU (Al Islam, dll).

Informasi pendukung mengenai program magang kerjasama dengan Carfix dapat dilihat dibawah ini atau juga bisa diunduh pada link berikut: unduh.

Informasi-Peluang-Kerjasama-Carfix-Teknik-Industri-Vokasi-UMS-2019

atau bisa datang pada kegiatan berikut:

Jika ada pertanyaan bisa langsung ditanyakan kepada Jurusan Teknik Industri:
Dr. Eko Setiawan (082 234 879 551)
Ratnanto Fitriadi, MT. (081 226 314 72)
Dr. Suranto (081 329 164 693)