Surakarta, (EXPO INKREF, 5/4) – EXPO Industri Kreatif merupakan sebuah kegiatan tahunan yang dilakukan oleh Program Studi Teknik Industri yang bekerjasama dengan Laboratorium Teknik Industri dan Keluarga Mahasiswa Teknik Industri Universitas Muhammadiyah Surakarta yang pada tahun ini berlangsung tanggal 5 April 2019.
Kegiatan tersebut berlangsung mulai pukul 08.30 hingga 14.00 WIB di GOR Kampus 2 UMS. Dalam kegiatan ini seluruh praktikan dari Praktikum Industri Kreatif memamerkan hasil praktikum yang telah mereka selesaikan. Setiap tahunnya tema Praktikum Industri Kreatif berubah atau diperbaharui. Ditahun 2018 sebelumnya menggunakan tema Packaging sehingga produk yang dipamerkan adalah produk pengembambangan kemasan. Untuk tahun ini tema umum yang digunakan adalah perancangan dan implementasi sebuah alat untuk mendukung UMKM yang ada di Solo. Dengan tema yang cukup umum ini, produk yang dihasilkan beraneka ragam. Misalnya adalah alat bantu perontok jagung, alat bantu pemotong tahu, alat bantu pemipih biji mlinjo, dll.
Selain pameran dalam acara ini juga terdapat beberapa hiburan yang diisi oleh beberapa perwakilan angkatan dan sebagai penutupnya diakhir acara terdapat sarasehan bersama alumni Teknik Industri.